Sunday, May 29, 2016

Cara Menulis Artikel yang Disukai Pengunjung

Hi temans. Bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga baik-baik saja. Pada kesempatan kali ini robot bisnis online akan mengulas tema tentang cara menulis artikel Blog yang disukai pengunjung. Ingat! artikel BLOG ya, bukan artikel ebook dan sejenisnya.

Oke, sebelum membahas ke topik inti, saya ingin bertanya sesuatu kepada kamu semua? Apa yang kalian fikirkan tentang artikel berkualitas yang terdapat pada blog? Mungkin sebagian dari kalian berpendapat bahwa tulisannya harus bermanfaat, unique dan SEO.

Ya itu memang benar dan saya pun setuju dengan pendapat kamu. Tapi ingat, ini menurut kita selaku blogger. Akan berbeda ceritanya jika yang menjawabnya itu adalah seorang visitor yang hendak mencari informasi.

TULISAN HARUS BERMANFAAT, ya sudah pasti mereka pun pasti satu faham dengan kita. Tapi untuk masalah unique dan SEO. Saya pastikan, mereka tak memperduliaknnya, bodo amat, yang penting gue dapet informasi, tulisannya enak dibaca, itu udah cukup!

Dan inilah yang harus lebih kita pertimbangkan, harus informatif dan enak dibaca. Saya ingin mengingatkan, seseorang yang mencari informasi di Internet khususnya lewat blog cara bacanya akan sedikit berbeda dengan mereka yang membaca lewat buku.

Oleh karena itu, coba kita buat sebuah artikel yang susunannya kalimatnya tidak memusingkan dan membuat mereka betah saat membaca artikel yang kita publish.

Ya udah kita pakai kaidah EYD dan gunain aturan baku berbahasa Indonesia yang baik dan benar. Semuanya pasti akan beres, iya kan gan?

Nggak sepenuhnya benar. Kita juga harus lihat target pembaca yang selalu mengunjungi website kita, jjika pengunjungnya sebagian besar anak muda ya udah kita mending pakai bahasa sehari-hari saja, aneh rasa kalau menggunakan bahasa yang terlalu baku, bukannya enak dibaca malah geli sendiri. Tidak hanya oleh pengunjung tapi kita selaku penulisnya pun ga bakalan jauh beda.

Baca juga: 4 Alasan Kenapa Kamu Harus Menjadi Seorang Blogger

Nah bagi kamu yang ngotot menulis artikel secara secara baku, sedangkan hal tersebut tidak cocok dengan target visitor kamu, siap-siap deh, tingkat bounce kamu bakalan tinggi! Dan penilaian google terhadap kamu bakal turun.

Next, Di dalam kaidah berbahasa Indonesia, satu paragraf minimal harus ada 3 kalimat. Kurang dari itu salah!


Ya memang, dalam aturan bahasa Indonesia seperti demikian, tapi disini kita ingin mencari keenakan membaca bagi para visitor blog. Coba kamu bandingkan dengan dua penampakan di bawah,







Mana yang paling enak dibaca, yang atas bukan? Ya itu dikarenakan artikelnya tidak berhimpitan dan tidak memusingkan mata. Ingat mata manusia akan merasa kelelahan saat membaca tulisan-tulisan yang saling bertumupkan, hal itu terjadi karena mata dipaksa harus teliti melihat kata per kata yang terdapat pada satu rumpun paragrafh panjang.

Melihat kondisi tersebut, meskipun salah secara bahasa. Tapi lebih baiknya kita utamakan kenyamanan visitor dulu, ketimbang harus memaksakan diri mematuhi aturan bahasa yang baku, yang pada akhirnya membuat pengunjung pusing dengan tulisan yang kita buat.

Nah mungkin sekian saja artikel tentang "Cara Menulis Artikel yang Disukai Pengunjung". Semoga tulisan blog robot bisnis online bisa bermanfaat buat teman-teman semua. Jangan lupa baca juga artikel tentang Cara Menulis Banyak Artikel Per Hari di Blog



0 comments:

Post a Comment

Copyright © 2015 Robot Bisnis Online